Semarakkan Bulan Suci, Digelar "Amaliah Ramadhan" Di MAN 4 Bone

Kontributor

Kajuara, (Humas Bone) – Dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya bidang Iman dan Taqwa (imtaq) peserta didik, pada Ramadhan 1445 H/2024 MAN 4 Bone menyelenggarakan kegiatan Amaliah Ramadhan untuk kelas X dan XI.
Menurut Kepala MAN 4 Bone Andi Muhammad Irfan, Kegiatan Amaliah Ramadhan tahun ini dilaksanakan Selama 4 (empat) hari mulai tanggal 13 - 16 Maret 2024. Kegiatan Amaliah Ramadhan ini wajib diikuti oleh peserta didik kelas X dan XI, peserta Amaliah Ramadhan harus mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh dan mentaati jadwal yang telah disusun panitia, di bulan Ramadhan diharapkan banyak berbuat amalan-amalan yang baik karena surga rindu orang-orang yang berbuat baik (amalan sholat, tadarus Al Qur'an), Rabu (13/3/2024).
“Materi Amaliah Ramadhan meliputi; syukur nikmat, maksimalkan potensi diri, tadarus, urgensi puasa Ramadhan, dan akhlak kepada orang tua dan guru, dilanjutkan sholat dhuhur berjamaah. Penyaji materi dari Bapak dan Ibu guru MAN 4 Bone,” ungkapnya.
Suhaeni Wakamad Kurikulum MAN 4 Bone pada saad meninjau pelaksanaan amalia di dalam kelas, menyampaikan pentingnya kerja sama yang baik agar tujuan bersama dapat lebih mudah tercapai. “Saya berharap keseharian kita itu terjadi interaksi yang baik denga peserta didik, komunikasi yang baik dan kita harapkan produktivitas juga bisa berjalan di pemimpin dan juga di pengikut.” ujarnya. Akhir kata beliau juga berterima kasih kepada Bapak/Ibu Guru yang telah melaksanakan tugas yang telah diamanahkan.
Secara umum kegiatan Amaliah Ramadhan tahun ini berjalan lancar sesuai dengan jadwal dan tujuan, mulai dari kehadiran peserta didik maupun keaktifan peserta didik mengikuti Amaliah Ramadhan. Karena Amaliah Ramadhan sekaligus mengingatkan kepada peserta didik tentang pentingnya tetap istiqomah dalam menjaga akhlakul karimah, melaksanakan sholat dan membaca Al Qur'an setiap hari. (IshaQ/Ahdi)